4 Tempat Rekreasi di Makassar yang Hemat dan Menyenangkan

by -421 views

Ada begitu banyak tempat rekreasi di Makassar, namun mana saja tempat yang hemat dan cocok untuk liburan keluarga?

Kota Makassar tidak hanya menjadi kota yang terkenal dengan wisata pantainya, namun juga wisata sejarah dan budaya.

Berikut ini kami berikan informasi tempat wisata di Makassar yang hemat dan cocok untuk liburan bareng teman maupun keluarga.

1. Pantai Losari Makassar

Pantai Losari merupakan salah satu tempat wisata ikonik yang ada di Makassar. Setiap orang yang berwisata ke Makassar pasti tidak akan melewatkan kunjungannya ke pantai yang indah satu ini.

Berbeda dengan umumnya wisata pantai yang terkenal akan keindahan pemandangan pasir putihnya. Pantai Losari Makassar justru menyajikan pemandangan indah nan unik dengan banyaknya beton di tempat ini.

Selain panorama pantainya yang unik, di Pantai Losari Anda juga dapat melakukan banyak aktivitas wisata, seperti bermain banana boat, berlayar, ataupun memancing.

Selain itu, Anda juga dapat menikmati aneka kuliner yang banyak berjejer di sekitar bibir pantai sekaligus menyaksikan indahnya pemandangan sunset di Pantai Losari yang menyejukkan hati.

2. Fort Rotterdam (Benteng Ujung Pandang)

Begitu banyak nilai sejarah dan filosofi ada di Fort Rotterdam yang menarik untuk ‘diselami’. Benteng yang lokasinya cukup dekat dari Pantai Losari ini merupakan peninggalan Kerajaan Gowa yang dibangun sejak tahun 1545.

Tempat rekreasi di Makassar yang hemat dan menyenangkan satu ini berlokasi di Jalan Ujung Pandang No 1, Kota Makassar. Bangunan Fort Rotterdam yang menyerupai seekor Penyu menjadi keunikan dan daya tarik bagi wisatawan yang datang ke tempat ini.

3. Benteng Somba Opu

Masih seputar wisata sejarah, benteng yang satu ini juga peninggalan kerajaan Gowa yang dibangun sejak abad ke-16. Saat ini, di dalam Benteng Somba Opu terdapat beberapa bangunan rumah adat khas Provinsi Sulawesi Selatan, mulai dari rumah adat suku Bugis, Mandar, Makassar, hingga Toraja.

Wisata ke Benteng Somba Opu bisa menjadi pilihan yang menarik untuk mengisi waktu liburan karena selain mengenal sejarah kerajaan Gowa, tempat ini juga dapat menjadi sarana untuk Anda mengenal budaya khas Sulawesi Selatan.

4. Museum Balla Lompoa

Museum Balla Lompoa adalah hasil rekonstruksi dari istana Kerajaan Gowa yang dibangun pada masa pemerintahan Raja Gowa ke-31. Balla Lompoa artinya rumah besar atau rumah kebesaran.

Sekarang ini, Museum Balla Lompoa difungsikan sebagai tempat penyimpanan dan pameran koleksi benda-benda peninggalan Kerajaan Gowa.

Bangunan museum pernah direstorasi antara tahun 1978 sampai 1980. Bangunan baru kemudian diresmikan oleh Direktur Jenderal Kebudayaan saat itu, Prof. Dr. Haryati Subadio.

Itulah keempat tempat rekreasi di Makassar yang dapat menjadi pilihan untuk wisata Anda dan keluarga. Semoga informasi di atas dapat membantu kegiatan liburan Anda makin mengesankan.

No More Posts Available.

No more pages to load.