5 Destinasi Favorit di Travel Wisata Bali yang Wajib Dikunjungi

by -327 views
travel wisata Bali

Bali atau Pulau Dewata adalah surga bagi Anda yang senang berwisata. Begitu banyak objek yang dapat dijelajahi ketika Anda berada di Pulau Bali. Untuk Anda yang sedang merencanakan travel wisata Bali, berbagai macam kelompok objek wisata dapat Anda temukan. Mulai dari wisata air, bermain dengan satwa, wisata religi, hingga wisata kuliner. Jangan khawatir, soal penginapan, ada banyak tipe penginapan yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Warga setempat siap membantu Anda untuk mencarikan tempat menginap yang tepat. Ketika Anda menyiapkan travel wisata Bali, Anda dapat merencanakan perjalanan sendiri atau melalui agen wisata. Sebelum Anda berangkat ke Bali, pastikan bahwa segala perlengkapan yang Anda perlukan telah tersedia dan siap untuk digunakan. Selain itu, Anda juga perlu menyusun daftar tempat yang akan dikunjungi, sesuai dengan jadwal yang telah dibuat dan dana yang telah tersedia.

Bagi Anda yang bersiap merencanakan travel wisata Bali, berikut ini beberapa objek wisata yang wajib ada dalam daftar perjalanan Anda:

Pura Uluwatu

Pura Uluwatu terletak di atas bukit setinggi 70 meter di tepi selatan Pulau Bali. Dari atas tebing, Anda akan disuguhi pemandangan Samudera Hindia yang begitu mempesona dengan ombaknya yang menjadi ombak favorit bagi para peselancar. Pura Uluwatu merupakan satu dari 6 pura penting di Bali yang difungsikan untuk mengusir roh jahat. Selain berfungsi sebagai penjaga Pulau Bali, pura ini juga menjadi lokasi pementasan Tari Kecak yang sudah dikenal ketenarannya hingga penjuru dunia. Bagi Anda yang sudah merencanakan travel wisata Bali dan memasukkan Pura Uluwatu ke dalam daftar tempat yang akan dikunjungi untuk menonton Tari Kecak, sebaiknya Anda datang ke pura sekitar pukul 16.00 untuk membeli tiket masuk dan memilih tempat duduk yang tepat.

Bali Seawalker

Anda yang telah mempersiapkan travel wisata Bali dan ingin menikmati suasana dasar laut sambil berjalan, kini Anda tidak perlu khawatir. Tidak perlu bersusah payah menyediakan tabung oksigen untuk menyelam, karena dengan adanya wahana Bali Seawalker, Anda dapat berjalan di dasar laut yang dangkal dengan bebas. Anda tidak perlu membawa peralatan menyelam yang berat, cukup dengan mengenakan helm khusus, Anda dapat bermain-main dengan ikan dan kura-kura di perairan yang jernih. Rambut Anda dijamin tidak akan basah, karena pelindung kepala yang diberikan akan menutupi area kepala hingga leher secara penuh.

Pulau Trunyan

Bagi Anda yang bernyali tinggi dan telah merancang travel wisata Bali dengan baik, tidak ada salahnya Anda bertandang ke Pulau Trunyan. Ketika ada warga yang meninggal, penduduk setempat tidak menguburkan atau melakukan pembakaran terhadap jenazah seperti yang biasanya terjadi di Bali. Mereka akan meletakkan jenazah para leluhur di atas permukaan tanah. Ketika Anda berkunjung ke sini, tulang belulang para jenazah akan menyambut Anda dengan tatapan mata yang begitu ‘ramah’. Ajaibnya, aroma jenazah yang seharusnya tidak sedap tidak akan tercium oleh hidung Anda, karena ada Pohon Taru Menyan yang akan menutupi bau tak sedap tersebut.

Untuk mengunjungi pulau ini, Anda dapat menyewa boat untuk menyeberang dari dermaga di Danau Batur. Anda akan menikmati perjalanan di atas air yang tenang selama setengah jam. Setelah itu, silakan membayar tiket masuk sebesar Rp 10.000.

Konservasi Kura-Kura Pulau Serangan

Anda memiliki kecintaan khusus kepada kura-kura? Jika iya, mungkin Anda bisa ‘mengadopsi’ bayi kura-kura sejenak, sebelum melepaskan mereka kembali ke laut. Silakan berkunjung ke Turtle Conservation and Education Centre di Pulau Serangan, supaya Anda dapat merasakan kedekatan dengan kura-kura yang akan dirawat. Selain menyenangkan hati, yang diadakan oleh konservasi tersebut bertujuan mempertahankan atau bahkan menambah jumlah populasi kura-kura yang kian hari semakin sedikit. Kegiatan ini begitu disukai oleh para turis, sehingga tak heran jika konservasi ini selalu ramai dikunjungi.

Bagaimana, apakah rencana travel wisata Bali Anda sudah semakin matang? Selamat menikmati objek-objek wisata di Pulau Bali. Jangan lupa, selalu pertahankan kelestarian alam Bali, sehingga dapat tetap menjadi primadona wisata di mata dunia

No More Posts Available.

No more pages to load.