Pulau dewata atau Bali adalah destinasi wisata yang wajib Anda kunjungi sebelum berkunjung ke negara-negara lain. Pasalnya, hingga saat ini Bali masih menjadi satu-satunya tempat di Indonesia yang tersohor keindahannya hingga ke seluruh dunia. Bagaimana Anda bisa berkunjung ke tempat wisata mancanegara jika keindahan negeri sendiri belum pernah Anda kunjungi?
Melakukan travel wisata ke Bali sebenarnya sangat menyenangkan jika Anda pernah kesana. Namun jika Anda belum pernah berwisata ke pulau dewata dan saat ini sedang merencanakan perjalanan kesana, ada baiknya ikuti tips-tips berikut ini agar perjalanan wisata menjadi nyaman dan lancar.
Menggunakan transportasi apa?
Sebagai tujuan wisata terpopuler, tentu saja sangat mudah untuk mencari transportasi ke Bali. Yang paling cepat dan mudah adalah menggunakan pesawat. Biasanya banyak maskapai penerbangan menawarkan tiket murah menuju tempat wisata Bali. Anda bisa kok mencari tiket pesawat murah menuju ke Bali jauh-jauh hari bahkan satu tahun sebelumnya. Pilihan lainnya adalah menggunakan bus. Tentu jika Anda tinggal di pulau Jawa dan Nusa Tenggara. Harganya pun bervariasi tergantung jarak tempuh. Biasanya dari Jakarta ke Bali harga tiket bus senilai Rp 300 ribu.
Kapan waktu yang tepat untuk berwisata di Bali?
Waktu yang tepat adalah sepanjang tahun. Bali memiliki banyak sekali tempat indah untuk dikunjungi tanpa terpengaruh dengan perubahan cuaca. Misalnya, jika Anda bepergian saat musim penghujan, Anda bisa kok mengunjungi museum atau pusat-pusat kesenian dan kegiatan indoor lainnya. Namun jika destinasi travel wisata ke Bali adalah pegunungan dan pantai, sebaiknya memilih saat musim kemarau yaitu sekitar bulan April – September.
Selain itu, perhatikan juga waktu-waktu spesial seperti hari raya, hari libur sekolah dan sebagainya. Pada saat itu harga-harga akan naik, terutama untuk harga tiket transportasi, akomodasi dan rental mobil. Bahkan harga bisa naik hingga mencapai 25% dari harga normal sebelumnya.
Dimana penginapan yang tepat selama di Bali?
Untuk mencari tahu tentang penginapan, Anda harus tahu dulu mau berkunjung kemana selama di Bali. Kawasan yang paling ramai wisatawan adalah di bagian Selatan Bali yaitu di kawasan pantai Kuta. Disitu Anda bisa mencari penginapan dengan harga murah seperti guesthouse hingga hotel mewah. Sesuaikan saja dengan budget Anda. Harga penginapan murah biasanya tidak lebih dari Rp 300 ribu, bahkan ada juga yang dibawah Rp 100 ribu dengan model penginapan layaknya sebuah kos-kosan.
Jika Anda tidak terlalu suka dengan keramaian khas Kuta, Anda bisa mencari destinasi travel wisata ke Bali yang lebih tenang seperti Sanur, Nusa Dua dan Jimbaran. Hanya saja daerah-daerah tersebut hotelnya termasuk high class karena berkonsep resor.
Ingin mencari kesan alami dan tenang? Coba berkunjung ke Ubud. Ubud terletak di kabupaten Gianyar. Meskipun begitu, Ubud sangat dikenal wisatawan karena disana juga banyak obyek wisata yang menarik untuk dikunjungi seperti taman safari, kebun binatang, gunung, pantai hingga wisata budaya. Harga-harga di kawasan Ubud pun cukup murah, baik dilihat dari harga hotel maupun kulinernya. Sayangnya jarak Ubud cukup jauh dari Bandara yaitu memakan waktu hingga 3 jam perjalanan.
Apa transportasi yang digunakan selama di Bali?
Jika Anda sering berkunjung ke Bali, angkutan umum sudah hal yang biasa bagi Anda meski relatif susah karena armadanya sedikit dan jam keberangkatan tidak menentu. Namun jika Anda pertama kalinya berada di Bali, lebih baik sewa mobil untuk berwisata. Harga mobil yang ditawarkan tentu tergantung pada jenis mobil yang Anda pilih. Dan sebaiknya sewalah mobil beserta sopir agar Anda tidak tersesat selama melakukan perjalanan wisata di Bali.
Dimana tempat makan yang enak selama di Bali?
Melakukan travel wisata ke Bali tentu tidak lengkap jika tidak mencoba kuliner khasnya. Mau makanan yang mahal atau murah, mau masakah khas Indonesia atau masakan asing, bisa Anda temukan semuanya di Bali. Namun Anda perlu berhati-hati jika ingin mencari masakan yang halal. Sebaiknya cari rumah makan seperti rumah makan padang, warung bakso dan sebagainya yang sudah jelas jenis makanannya.
Itulah seputar tips melakukan travel wisata ke Bali untuk pemula. Semoga bermanfaat untuk Anda yang berencana berwisata ke pulau dewata dalam waktu dekat.