Sebagai seorang pendaki, kalian harus benar-benar mempersiapkan berbagai kebutuhan yang akan digunakan untuk mendaki sebaik mungkin. Selain fisik yang kuat, kalian juga harus mempersiapkan berbagai peralatan untuk melakukan pendakian ke gunung, seperti baju, celana, ransel, hingga sepatu untuk mendaki. Jangan sampai kalian salah memilih sepatu untuk mendaki. Salah memilih sepatu hiking akibatnya bisa fatal.
Sepatu hiking merupakan peralatan dasar yang fungsinya sangat vital dalam kegiatan pendakian. Mengapa bisa demikian? Tentu saja karena kedua kaki kita merupakan modal utama dalam transportasi saat pendakian. Wajar saja apabila kaki membutuhkan perlindungan yang lebih supaya bisa terhindar dari beragam risiko berbahaya, misalnya saja cedera yang diakibatkan karena jalanan terjal berbatu. Selain itu, sepatu hiking yang baik juga harus diseimbangi dengan tampilan luar yang bagus atau terlihat keren.
Sebelum memilih sepatu hiking, kalian harus memahami terlebih dahulu bagaimana ciri-ciri sepatu hiking yang baik. Lalu seperti apa sih sepatu hiking yang baik? Berikut ini merupakan panduan memilih sepatu hiking terbaik yang perlu dipahami, baik dari segi fungsi maupun estetika.
Menyesuaikan jenis sepatu dengan medan yang dihadapi
Tips pertama yang harus diperhatikan ialah dengan mengetahui terlebih dahulu bagaimana kondisi medan yang akan dihadapi saat pendakian. Kondisi medan tentu akan memengaruhi jenis sepatu hiking yang akan dipilih. Kemudian pikirkan juga kemungkinan terburuk yang bisa kalian hadapi nantinya. Sepatu gunung memiliki dua jenis, yaitu ada yang berleher panjang atau di atas kaki, dan ada yang berleher pendek atau di bawah kaki. Setiap jenis sepatu tentu memiliki fungsi yang berbeda-beda. Apabila kalian akan menaiki gunung dengan medan yang tidak terlalu terjal dan relatif mudah untuk dilalui, maka sebaiknya kalian memakai sepatu gunung dengan leher yang pendek. Namun jika kalian akan mendaki di medan yang berat dan membutuhkan waktu yang cukup lama, sebaiknya gunakan sepatu gunung berleher panjang.
Mempertimbangkan ukuran dengan cermat
Selama ini mungkin kalian beranggapan bahwa apabila ingin nyaman, makan sebaiknya kalian menggunakan sepatu yang memiliki ukuran pas. Sepatu hiking dengan ukuran yang terlalu besar atau longgar memang tidak akan nyaman digunakan, bahkan akan menganggu pergerakan dinamis dari kaki kalian. Sedangkan jika terlalu kecil, maka akan menyakitkan saat dikenakan dan berisiko cedera. Namun sebenarnya hal ini tidak sepenuhnya benar apabila dikaitkan dengan mendaki. Memakai sepatu yang terlalu pas saat mendaki kadang malah bisa menimbulkan cedera, terutama pada ujung kaki setelah kalian berlarian turun gunung. Sebaiknya pilih sepatu dengan ukuran yang lebih satu nomor dari ukuran kaki kalian. Selain menghindari luka di kaki, sepatu yang longgar juga akan memudahkan kalian untuk menggunakan kaos kaki yang lebih tebal supaya kaki tetap terasa hangat.
Mempertimbangkan beban pendakian yang akan dibawa
Sebaiknya perkirakan terlebih dahulu berat beban yang akan kalian bawa saat pendakian. Apabila beban yang dibawa semakin berat, maka akan semakin baik juga kualitas sepatu yang diperlukan. Misalnya saja, saat menggunakan sepatu khusus yang digunakan untuk teknik pendakian ultralight, maka sepatu tersebut akan cepat rusak apabila kalian mendaki dengan gaya konvensional, di mana titik beratnya berada pada banyaknya barang bawaan.
Mempertimbangkan bahan sepatu yang digunakan
Pertimbangan selanjutnya ialah masalah bahan yang digunakan. Pilih bahan sepatu yang nyaman digunakan untuk perjalanan jauh, terlebih pada medan yang terjal. Sepatu yang dibuat dari bahan kulit biasanya akan unggul pada daya tahan, kekuatan, anti air, hingga sirkulasi udara yang baik. Namun biasanya jenis sepatu ini biasanya cukup berat saat digunakan. Sedangkan jenis lainnya, seperti sepatu yang berbahan campuran kulit dan karet sintetis, biasanya mempunyai berat yang lebih ringan. Namun untuk masalah daya tahan dan kekuatan memang tidak lebih baik dari sepatu berbahan kulit. Lalu kalian akan bertanya, sepatu berbahan apa yang baik digunakan untuk hiking? Sepatu terbaik untuk hiking merupakan sepatu yang berasal dari kulit sintesis. Bahan yang satu ini dapat memberikan sirkulasi udara yang baik bagi kaki. Kalian juga bisa memilih sepatu berbahan waterproof supaya tidak basah pada saat terkena air. Pilih juga sepatu gunung denga sol berpunggung lenih tinggi supaya proses pendakian menjadi lebih mudah. Selain itu, sebaiknya hindari sepatu hiking yang terbuat dari bahan kanvas atau karet karena akan mudah robek.
Mempertimbangkan beban sepatu
Pilih lah sepatu hiking yang berukuran ringan, jangan malah sebaliknya. Mungkin harganya akan relatif lebih mahal. Namun pengurangan beban dari sepatu ini bisa membantu meringankan langkah kaki kalian. Terlebih lagi jika kalian menyukai teknik ultralight hiking.
Memilih sepatu hiking dengan sirkulasi udara yang baik
Sepatu hiking yang baik harus memiliki sirkulasi udara yang baik supaya kaki tetap terasa nyaman. Uap keringat dari kaki bisa mudah keluar dari sepatu pada saat mendaki, kemudian berganti dengan udara yang baru. Apabila sirkulasi udara cukup baik pada sepatu, maka hal ini bisa membuat kaki terhindar dari munculnya bakteri maupun jamur.
Tidak terpaku dengan harga
Tips selanjutnya yang perlu kalian perhatikan ialah jangan pernah terpaku dengan harga. Harga yang murah memang akan menggiurkan. Namun ingat, ada harga berarti ada kualitas. Sepatu hiking dengan harga mahal tentu akan memiliki kualitas yang lebih baik apabila dibandingkan dengan sepatu hiking yang dijual dengan harga lebih murah. Namun sebenarnya hal ini tidak sepenuhnya benar. Tidak semua sepatu hiking dengan harga mahal memiliki kualitas yang lebih baik jika dibandingkan yang lebih murah. Sebaiknya kalian tetap berhat-hati dan cermat saat memilih sepatu hiking.
Jangan lupa untuk mencoba sebelum membeli
Sebelum membeli sepatu hiking sebaiknya kalian bertanya terlebih dahulu kepada penjual terkait sepatu tersebut sebelum benar-benar deal untuk membeli. Coba tanyakan bahan dari sepatu tersebut, apakah tahan air, cara untuk merawat, hingga masalah garansi kerusakan. Apabila kalian merasa tidak cocok, kalian bisa beralih memilih sepatu lainnya. Selain itu, kalian bisa mencoba sepatu tersebut sebelum dibeli. Apakah sepatu hiking tersebut memang benar-benar nyaman digunakan atau tidak. Jika memang nyaman, jangan ragu lagi untuk segera membeli sepatu tersebut. Namun tetap sesuaikan dengan budget yang kalian miliki ya.
Itu tadi panduan memilih sepatu hiking terbaik yang perlu diperhatikan. Sebaiknya kalian harus benar-benar teliti sebelum membeli sepatu tersebut. Pertimbangkan beberapa hal penting yang telah di atas, mulai dari jenis, bahan, ukuran, dan masih banyak lainnya. Ingat, sepatu hiking biasanya akan digunakan dalam jangka waktu yang lama. Sehingga jangan asal-asalan memilih sepatu. Pilih lah sepatu hiking yang sesuai dengan kebutuhan dan budget yang dimiliki. Bagaimana, sudah siap untuk melakukan pendakian kan?